Friday, November 20, 2009

Inspiring TDA Member dari Bali

Maheka Yanti : Inspiring TDA Member dari Bali
Oleh : Agus Ali
Senin, 26 Januari 2009 08:37 WIB
.

Salah satu member TDA yang langkahnya cukup menginspirasi adalah Mbak Eka ini. Meski pun ia jauh di Bali dan hanya sekali mengikuti kegiatan TDA (Milad kedua), namun itu sudah membuat perbedaan signifikan dalam bisnis dan kehidupannya. Silakan simak tulisannya di bawah ini atau blognya di www.pernik-unikdiary.blogspot.com.


Saya berharap Mbak Eka bisa hadir di Milad nanti dan berbagi cerita di tengah-tengah kita.

Wassalam,

Roni

--------------------------

Ah, time goes fastly .. ga berasa bulan depan terhitung 3 tahun sudah Pernik Unik-ku. Cikal bakal smua base bisnis onlineku. Banyak yang sudah teraih dalam hitungan 3 ini, income pasti, tapi pencapaian yang paling memuaskan adalah saat aku dengan keyakinan dan mantap memutuskan resign dari kantor untuk fokus mengembangkan dan membesarkan biz dari rumah saja. 'm fully TDA

Memulai semua sendiri, mulai dari hunting barang, packing, admin, dll dsb sambil juga bekerja jadi anak kantoran di Februari 2006 lalu. Dasarnya mang seneng, jadi ya fun dan fine aja ngejalaninnya. Bertahan di 2 kuadran E dan S hampir kurang lebih 2 tahun, hingga pencapaian income biz 4 hari saat itu nyatanya mampu mengganti nilai gaji sebulan di kantor. Saya mantap, saya harus fokus untuk memaintain biz online ini sebagai main source income saya. Ya .. dan kini setahun itu telah berlalu ...

Dengan 3 karyawan kini, roda biz sudah mulai berjalan seperti setting awal yang saya inginkan. Berharap dalam waktu dekat, sudah bisa jadi generalis, dimana 2 aktif site
Bali Home SPAdanBali Gift, dengan minimnya saya in charge didalamnya tetap berjalan menjadi sumber pundi-pundi penghasilan. Saya sedang mematangkan sistem, saat semuanya siap ... saya bisa tinggalkan untuk dihandle oleh team secara mandiri. Saatnya harus keluar dan fokus mengembangkan base biz lain ( export) berkolaborasi dengan suami. We're duo TDA ..

3 tahun, cukup memberi kepuasan ...
teriring juga ucapan terima kasih untuk :
- komunitas
Tangan Diatasyang sudah benar-benar sangat memprovokasi,
- secara pribadi juga untuk Pak
Roni Yuzirman- Founder TDA dimana blog blio menjadi awal penemuan jati diri baru saya dan suami untuk fokus mengejar mimpi lewat TDA. Blognya sangat-sangat menginspirasi, Pak
- inspiring TDA-ers Mb
Yuliadan mbDoris, update ceritanya selalu menjadi lecutan saya untuk maju, terus maju dan lebih maju lagi
- dearest Sten, my hubby, my partner in biz, luv u
- Soulmateku-teamworkku Wayan, Kadek dan Nyoman ... you're 3 great .... sudah sangat paham, gimana hecticnya kalo ga da kalian.
- Sahabat yang selalu mendukung
Mb Elyani, Mb Wien ...
- Teman, kerabat, customer, smuanya ... makasih banyak ...

huhuhuh ... udah kaya dapet Oscar, tapi that's what I feet - benar2 dari lubuk hati yang paling dalam.

Eka
3 tahun dalam karya ga akan membuatku berpuas diri. Akan terus berkreasi ... Ciao

No comments:

Post a Comment